Lowongan Kerja Medan Juni 2023 di PT Socfin Indonesia (Socfindo)
PT Socfin Indonesia (Socfindo) adalah bagian dari Socfin Group dan merupakan perusahaan perkebunan kelapa sawit dan karet terkemuka yang beroperasi di Provinsi Sumatera Utara dan Provinsi Aceh serta berkantor pusat di Medan, Sumatera Utara, Indonesia.
Selain produk kelapa sawit dan karet, perusahaan menjual bahan tanam yang unggul serta menyediakan layanan agronomi dan laboratorium analitik.
lokermedan.net – merupakan situs penyedia informasi lowongan pekrjaan di Medan dan Sumatera Utara. Berusahan menyajikan informasi Lowongan Kerja yang terbaru dan terupdate untuk para pencari kerja di Medan dan Sumatera Utara. jangan lupa untuk mengikuti chanel kami di FB lokerkmedann IG @lokermedan_net
Lowongan Kerja Medan PT Socfin Indonesia (Socfindo)
TEKNIKER 2
(Asisten Pabrik Minyak Kelapa Sawit/Palm Oil Mill Assistant)
Seleksi OFFLINE – Medan
“Khusus yang saat ini aktif bekerja di Pabrik Kelapa Sawit, pelaksanaan Seleksi Awal Online & Seleksi Akhir Offline syarat-syarat yang diperlukan:
- Sarjana Teknik, Jurusan Teknik Mesin, Teknik Elektro (Arus Kuat), Teknik Kimia dan Teknik Industri.
- Perguruan Tinggi Negeri Min. IPK 2.75, Perguruan Tinggi Swasta Min. IPK 3.00.
- Diutamakan memiliki pengalaman min. 2 tahun sebagai Mill Assistant Asisten Pengolahan Pabrik CPO
- Bersedia ditempatkan di area perkebunan, wilayah Sumatera Utara dan Aceh
- Jabatan ini memerlukan kemampuan kepemimpinan , analisa dan penyelesaian masalah yang kuat oleh karena itu memiliki sikap tegas dan cepat tanggap sangat diperlukan.
- Kemampuan bahasa inggris dan komputer dasar akan membantu pekerjaan ini.
- Perhatian atas hal-hal detil, proaktif dan kerjasama tim yang baik merupakan perilaku yang dibutuhkan untuk menjadi kandidat yang sukses.
Tanggung Jawab Utama:
- Mengatur dan mengawasi operasional pengolahan kelapa sawit sehingga produksi maksimal dengan mutu yang memenuhi standar dan biaya yang rendah.
• Mengatur dan memonitor kegiatan perawatan mesin pabrik berdasarkan rencana kerja.
• Mengawasi dan mengontrol pengiriman minyak dan s welapg sawit
• Melindungi aset perusahaan dengan mengontrol masalah keamanan di dalam pabrik.
• Memastikan segala kegiatan telah sesuai dengan prinsip K3 untuk mengurangi resiko kecelakaan kerja.
• Laporan – laporan administrasi termasuk persiapan anggaran operasional.
Cek Info Loker Lainnya:
Silahkan melakukan pendaftaran melalui link berikut ini :
DAFTAR
Paling lambat: 10 Juli 2023
Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan karena sejatinya pendaftaran lowongan pekerjaan itu gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun.
Gabung di group Telegram kami ya t.me/lokermedannn IG kami@lokermedan_net dan FB Loker Medan untuk informasi loker terbaru setiap harinya